Oleh I Gede Sugata Yadnya Manuaba, S.S.,M.Pd | 26/9/2022 08.00 s/ 10.00 |
BONGKASA - Warga Spenfourab menggelar lomba memungut sampah di kawasan sekitar wilayah Desa Bongkasa sampai ke daerah persawahan di Petegeh.
Kegiatan ini disambut antusias puluhan anak siswa-siswi SMP Negeri 4 Abisnsemal. Mereka bersemangat memunguti sampah plastik yang berserakan dan dikumpulkan dalam wadah kantong beras yang mereka bawa dari rumah masing-masing.
Kepala sekolah SMP Negeri 4 Abiansemal, Bapak I Made Antara yang juga ikut dalam kegiatan ini mengatakan, lomba memungut sampah bertujuan menggugah dan menumbuhkan semangat anak-anak Spenfourab dalam menjaga kebersihan lingkungan, sekaligus mereka bersenang-senang menyambut festival dan hari ulang tahun sekolah SMP Negeri 4 Abiansemal.
"Melalui kegiatan ini, kami ingin menumbuhkan semangat kepada anak-anak didik SMP Negeri 4 Abiansemal serta mengajak semua warga Spenfourab untuk menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan. Kalau lingkungan kotor akan menimbulkan banjir dan berbagai penyakit.
Serta dengan berpartisipasi dalam memelihara lingkungan yang hijau, bersih daerah Desa Bongkasa sebagai desa wisata, hal itu sesuai visi sekolah yg berwawasan lingkungan"
“Siswa dan siswi dilatih agar menjadi duta lingkungan untuk dirinya juga keluarganya dengan memanfaatkan sampah hasil olahan makanan menjadi beberapa kerajinan,” ungkap I Made Antara.
Total Sampah Plastik yang berhasil kita kumpulkan semua kelas sejumlah 1.565 Kg/ 1.5 Ton
Pemenang Kelas Pengumpulan Sampah Plastik terbanyak :
Juara 1= Kls VII B (106 Kg)
Juara 2 = Kls IX H (86 Kg)
Juara 3= Kls VII A (81 Kg)
Salah satu siswi, Ema (siswi kelas 9 E) mengaku senang dengan kegiatan yang dilakukan bersama teman-temannya.
“Sangat senang, tak hanya dapat mengelola sampah dengan baik tapi dapat nilai juga dari para guru,” ujar Ema.
News'anjangsana Spenfourab
#tubaba@griyangbang//sugata//spenfourab#
Tidak ada komentar:
Posting Komentar