Minggu, 28 Agustus 2022

Guru

GURU
Guru dalam pandangan Agama Hindu dapat dipahami sesungguhnya bukan hanya sebatas profesi mengajar. Guru adalah wujud Ida Sang Hyang Widi Wasa sebagai perantara sampainya ilmu pengetahuan untuk membebaskan umat manusia dari kebodohan, dari gelap (Gu) menjadi terang (Ru).

Para guru disekolah dan pengajar dimanapun berada juga adalah guru yang dihormati seperti kutipan pada Kitab Nitisastra II.13 berbunyi:

“Haywa maninda ring dwija daridra dumaa atemu,

Sastra teninda denira kapataka tinemu magong,

Yan kita ninda ring guru patinta maparek atemu,

Lwirnika wangsa-patra tunibeng watu remek apasah.”

 Terjemahannya

“Janganlah sekali-kali mencela guru, perbuatan itu akan dapat mendatangkan kecelakaan bagimu. Jika kamu mencela buku-buku suci, maka kamu akan mendapatkan siksaan dan neraka, jikalau kamu mencela guru maka kamu akan menemui ajalmu, ibarat piring yang jatuh hancur di batu”.

Orang tua kita juga adalah guru, bahkan seorang ibu dalam penggalan kitab RgVeda 33.19 disebutkan

“Stri hi Brahma Babhuvitha”

Terjemahannya:

“Wanita sesungguhnya adalah seorang sarjana dan pengajar”. Jadi jelas bahwa ibu adalah guru pertama bagi pengetahuan anak-anaknya.

#tubaba@griyangbang//salam santun untuk para Guru//terima kasih sudah menjadi cahaya terang untuk kami#

Tidak ada komentar:

Posting Komentar